Headlines

Bybit Ikut Ramaikan Daftar Bursa Kripto yang Lakukan PHK Massal

illust - Bybit Ikut Ramaikan Daftar Bursa Kripto yang Lakukan PHK Massal

Bybit, yakni salah satu bursa kripto terbesar di dunia, mengumumkan adanya PHK terhadap para karyawannya. Hal ini sekaligus menjadikan Bybit bergabung dengan perusahaan raksasa lain seperti Coinbase dan Kraken akibat ‘bear market’ yang terus berlangsung.

illust - Bybit Ikut Ramaikan Daftar Bursa Kripto yang Lakukan PHK Massal
Sumber Asset: High angle hands holding box created by freepik – www.freepik.com

Kraken lebih dulu mengumumkan pada minggu lalu bahwa pihaknya harus memberhentikan 30% tenaga kerjanya, yakni sebesar 1.100 karyawan. Alasannya, yakni perusahaan perlu beradaptasi dengan kondisi pasar kripto saat ini.

Dalam postingan mengenai pengumuman PHK massal tersebut, CEO Jesse Powell berpendapat bahwa faktor ekonomi makro dan geopolitik sangat memperlambat pertumbuhan dan mengurangi volume perdagangan di industri kripto. 

Bybit, yang resmi didirikan pada 2018 dan memproses volume perdagangan harian lebih dari $5 miliar ini bertekad untuk mengatasi keadaan dengan baik meski di tengah pengurangan pegawai tersebut. 

Baca Juga : Vitalik Buterin Bagikan 5 Kasus Penggunaan Teratasnya di Ethereum

“Penting untuk memastikan bahwa Bybit memiliki struktur dan sumber daya yang tepat untuk menavigasi pasar dan mampu untuk memanfaatkan banyak peluang di masa depan” jelas Jesse Powel.

Ini adalah PHK putaran kedua yang dilakukan oleh Bybit. Sebelumnya, mereka memberhentikan sejumlah karyawan yang tidak diketahui jumlahnya pada bulan Juni lalu. 

Bursa kripto asal Singapura ini bergabung dengan Coinbase, yang juga  memberhentikan 60 karyawan di departemen perekrutan dan kelembagaannya sebulan yang lalu. Selain itu, beberapa nama dalam industri juga bernasib sama.

BitMEX harus memangkas 20% karyawannya. Selain itu, studio game Web3 Mythical Games memberhentikan 10% pekerjanya di bulan November lalu. 

Sumber : coingeek.com