Headlines

Cloud Mining dan Berbagai Keuntungannya

Illust - Cloud Mining dan Berbagai Keuntungannya
Illust - Cloud Mining dan Berbagai Keuntungannya
Sumber Asset: Bitcoin mining (cryptocurrency mining) investors invest in bitcoin technology created by jcomp – www.freepik.com

Penambangan (mining) adalah tulang punggung cryptocurrency seperti Bitcoin, yaitu proses transaksi diverifikasi dan ditambahkan ke blockchain, serta cara untuk mengeluarkan koin baru. Crypto mining mengharuskan penambang (miner) untuk memahami ilmu komputasi dan memiliki berbagai perangkat keras yang mahal dan membutuhkan energi listrik yang sangat besar.

Seiring perkembangan blockchain dan sistem mining, metode penambangan kripto baru ditemukan, yang memberikan kesempatan bagi orang-orang tanpa ilmu IT untuk berpartisipasi dalam proses penambangan kripto. Metode ini tentu sudah familiar di kalangan para investor dan penggiat blockchain, yaitu cloud mining.

Memahami Cloud Mining

Cloud mining adalah salah satu metode atau mekanisme penambangan kripto dengan menggunakan cloud computing sewaan, tanpa harus menjalankan perangkat keras dan software penambangan. 

Baca Juga : Peluncuran Bitcoin ETP oleh 21Shares

Secara umum, cloud computing adalah salah satu tren teknologi yang tumbuh sangat cepat, di mana layanan komputasi seperti pemrosesan, kapasitas server, layanan basis data, perangkat lunak, dan penyimpanan file diakses melalui cloud. Perusahaan-perusahaan cloud menawarkan jasa mereka untuk penambangan kripto seperti Bitcoin dengan mematokkan sejumlah biaya. 

Keuntungan Cloud Mining

Dibanding dengan solo mining, cloud mining menawarkan sejumlah kelebihan berikut ini.

  • Anda dapat berinvestasi dan mendapatkan passive income dari cloud mining tanpa harus memiliki keahlian di bidang IT.
  • Anda tidak perlu membeli perangkat mining yang harganya sangat mahal, membutuhkan energi besar, dan biaya pemeliharaan.
  • Proses mining menghasilkan suara yang cukup mengganggu dari peralatan yang digunakan. Selain itu, ruangan juga akan menjadi sangat panas, sehingga harus menggunakan pendingin ruangan yang akan menambah biaya listrik. Dengan cloud mining, Anda tidak perlu khawatir dengan semua ini.
  • Dengan cloud mining, Anda tidak harus memonitori mesin selama 24 jam. 

Hash4U, Bitcoin Cloud Mining Pertama di Indonesia

Jika Anda tertarik untuk berpartisipasi di cloud mining, Anda bisa mendaftar paket investasi di Hash4U. 

Hash4U adalah Bitcoin cloud mining pertama dan terbesar di Indonesia, yang telah beroperasi lebih dari 4 tahun. Di bawah PT. Comodo Matic Decentralized, Hash4U adalah pilihan yang tepat dan terpercaya untuk berinvestasi di cloud mining

Dengan menggunakan peralatan canggih, Hash4U menawarkan sejumlah paket investasi dengan spesifikasi dan biaya berbeda. Mulai dari paket “NEWBIE” yang termurah dengan biaya Rp. 10.000.000 hingga paket  termahal “INVESTOR 6” seharga Rp. 500.000.000 untuk 3 tahun kontrak.

Jika Anda berminat, silahkan kunjungi website resmi Hash4U di www.hash4u.io. Anda bisa melihat lebih detail daftar paket investasi yang ditawarkan dan berbagai fitur lainnya.