
Pada Selasa, Porter Finance, Protokol keuangan terdesentralisasi (DeFi) yang didasarkan pada Ethereum telah menyampaikan bahwa mereka akan menutup platform penerbitan obligasi. Perusahaan menyampaikan bahwa suku bunga yang lebih baik dari pinjaman keuangan tradisional dan risiko peraturan adalah mempertimbangkan platform obligasi. Namun, Porter Finance menjelaskan:
“Kami tidak yakin apakah tahun depan akan ada permintaan pinjaman untuk produk DeFi secara besar seperti apa yang ditawarkan Porter Finance tentang pendapatan tetap. Hal ini disebabkan karena adanya daya saing suku bunga yang ditawarkan dalam keuangan traadisional dan kurangnya adopsi DeFi pendapatan tetap selama setahun terakhir. Kami juga tidak lagi bersedia mengambil risiko ke ranah hukum untuk penawaran obligasi.”
Pada bulan lalu, Porter Finance telah membuat layanan pertama dalam kemitraan dengan Ribbon DAO untuk menerbitkan 3.103.224 obligasai konversi yang dapat ditukarkan dengan 1 USDC dengan tanggal jatuh tempo 4 Desember 2024. Peraturannya adalah pada setiap obligasi diterbitkan dengan harga diskon 0.99667 USDC per obligasi dengan jatuh tempo sebesar 7% setelah perhitungan bunga.
Setiap obligasi dijamin oleh 16.112 Token Ribbon Finance yang dapat dikonversikan untuk 1.111 RBN. Sepertinya dalam hal itu, Jaminan over-collateralization diperlukan untuk penerbitan obligasi. Instrumen tersebut memiliki biaya pinjaman yang jauh lebih tinggi daripada sekuritas pasar uang dengan jatuh tempo yang sama.
Baca juga : DeFiChain Dapat Memecahkan Masalah DeFi di Ekosistem Blockchain
Investor banyak mengambil langkah untuk berhati-hati dan menghindari risiko untuk meminjam dan meminjamkan pada protokol desentralisasi setelah adanya peristiwa yang menimpa protokol DeFi Celcius. DeFi Llama telah memperkirakan bahwa TVL dalam proyek tersebut akan jatuh sekitar 70% sejak awal tahun.
Penawaran Porter Finance akan tetap aktif sampai semua pemberi pinjaman Ribbon DAO menebus atau mengubah obligasi mereka.
Sumber : cointelegraph.com