Headlines

Digital Currency Group Memimpin Pendanaan Sebesar $205 Juta untuk The Graph

Illust : Digital Currency Group Memimpin Pendanaan Sebesar $205 Juta untuk The Graph

The Graph baru-baru ini dilaporkan telah mengumpulkan dana sebesar $205 juta untuk memikat pengembang baru ke platformnya dan mengekspansi ekosistem. The Graph merupakan protokol penindeksan data blockchain.

Pendanaan terbaru ini menunjukkan bahwa perusahaan modal ventura (VC) masih tertarik untuk pendukung dana pertumbuhan yang berpusat di lingkup aplikasi terdesentralisasi (dApp). Putaran pendanaan ini dipimpin oleh Digital Currency Group (DCG), Reciprocal Ventures, Gumi Cryptos Capital, NCG, dan HashKey.

Tujuan dana tersebut adalah untuk mempercepat pertumbuhan dan pengembangan proyek-proyek utama dalam ekosistem The Graph.

Deng Chao, direktur utama HashKey Capital, mengatakan bahwa perusahaan The Graph akan menyediakan sumber daya dan panduan untuk pengembang aplikasi dan proyek terdesentralisasi yang ingin mendapatkan akses ke pasar institusional. Dalam pendaaan ini, Perusahaan Digital Currency Group (DCG) juga telah bermitra sebagai delegator untuk The Graph dan selanjutnya perusahaan tersebut akan mendukung ekosistem terkait keuangan terdesentralisasi (DeFi) dan metaverse.

Miko Matsumura, salah satu tim inti dari Gumi Crypto Digital, menerangkan bahwa The Graph adalah bagian penting dari pertumbuhan Web3 karena perusahaan tersebut berfokus pada pengembangan interface dan pemograman aplikasi untuk interasi internet berikutnya.

Baca juga MolochDAO, Platform DAO untuk Pendanaan Proyek dan Penelitian Ethereum 2.0 dengan Fitur Unik Ragequit

Sebelum ini, Graph Foundation telah menerima dana investasi yang cukup besar untuk mendukung pengembang lainnya dalam upaya memperluas kemampuan sumber daya dan proyek garapan mereka. Pada Desember 2021, yayasan ini mengumumkan hibah sebesar $60 juta untuk Semiotic AI dalam upaya meningkatkan kapasitas penelitian dan pengembangan jaringan terkait kecerdasan buatan (AI).

Di bulan yang sama, Graph Foundation menyalurkan dana sebesar $48 juta untuk The Guild untuk memajukan fitur subgraf milik The Graph. The Guild adalah platform API open source.

Setelah memecahkan rekor pada 2021, pendanaan oleh perusahaan modal ventura terkait proyek blockchain dan mata uang kripto terus meningkat di tahun ini pula. Menurut laporan pekan lalu, setidaknya industri kripto menerima modal dari VC sebesar $1,19 miliar dalam rentan waktu sepekan. Alchemy dan Aleo menerima modal terbaru sekitar $200 juta, sementara Polygon menerima $450 juta dalam pendanaan terbaru, dan dana investasi sebesar $109 juta diterima oleh dompet kripto Phantom.

Sumber: https://cointelegraph.com/news/dcg-leads-205m-growth-fund-for-the-graph