Headlines

Ecomi, Marketplace Berlisensi Premium untuk Koleksi Digital

Illust : Ecomi, Marketplace Berlisensi Premium untuk Koleksi Digital

ECOMI merupakan perusahaan berbasis Singapura yang dioperasikan dan disponsori oleh ORBIS Blockchain Technology Ltd. Melalui aplikasi VeVe, ECOMI menyediakan toko serba ada (one-stop shop) untuk koleksi digital, membawa budaya pop dan hiburan ke abad 21.

Koleksi digital, menurut Ecomi, adalah kelas aset baru yang memberi pemilik kekayaan intelektual dengan aliran pendapatan baru di dunia digital. ECOMI terdiri dari dua elemen, ekosistem ECOMI Collect dan ECOMI Secure Storage Wallet.

Ekosistem ECOMI Collect

ECOMI Collect adalah marketplace untuk akuisisi, penjualan, dan perdagangan koleksi digital berlisensi premium dan item virtual terkait lainnya. Pengguna dapat menelusuri berbagai merek dan kategori yang berbeda dalam aplikasi ECOMI Collect untuk melihat dan memperoleh koleksi digital, dan menjadi pemilik resmi.

Pengguna dapat terhubung ke pasar sekunder di dalam aplikasi, tempat mereka dapat membeli, menjual, dan berdagang dengan anggota komunitas lainnya. Semua transaksi di dalam marketplace ECOMI Collect diproses menggunakan token OMI, yang digunakan untuk membeli koleksi digital dan membuka fitur premium melalui staking.

Baca juga Marketplace NFT GameStop akan Diluncurkan pada Q2 2022

ECOMI Secure Storage dari ECOMI

Secure Wallet adalah dompet perangkat keras penyimpanan dingin (cold storage) nirkabel berukuran kartu kredit untuk cryptocurrency. Secure Wallet tidak pernah terhubung langsung ke internet. Sehingga, melindungi barang berharga digital pengguna dari malware atau individu kriminal.

Secure Wallet, yang mematuhi persyaratan keamanan CC EAL5+ memberikan tingkat perlindungan yang sangat tinggi untuk private keys pengguna sambil mempertahankan portabilitas yang ekstrem. EAL5 adalah standar keamanan yang paling sering digunakan oleh sebagian besar bank.

Token OMI

ECOMI Collect menggunakan token OMI untuk menyederhanakan pembelian dan penjualan barang koleksi digital. Hanya 750 miliar token OMI yang akan dikeluarkan, yang dapat dibeli selama ICO, melalui aplikasi ECOMI Collect, atau di bursa.

Token OMI akan mematuhi standar GO20, sedangkan koleksi digital akan mematuhi standar GO721 (NFT). Saat barang koleksi dibeli, token OMI ditukar dengan NFT. NFT akan ditransfer ke aplikasi Ecomi Collect pengguna dan menjadi milik mereka, sedangkan token OMI yang digunakan dalam transaksi akan dibuang ke alamat yang dikunci.

Kelangkaan ECOMI

Koleksi digital ECOMI Collect didistribusikan dalam jumlah terbatas yang dikenal sebagai ‘Series.’ Series dapat berisi sepuluh ribu koleksi digital, dan koleksi digital ini diklasifikasikan ke dalam lima kategori kelangkaan, mulai dari ‘Common’ (mewakili 62%) hingga ‘Secret-Rare’ (mewakili 1%). Aset digital edisi terbatas ini dibuat menggunakan Blockchain dan standar NFT.