Headlines

Greenidge Menambang Bitkoin $35 Juta dalam Kuartal Ketiga 2021

Greenidge Menambang Bitkoin

Greenidge Menambang Bitkoin – Dikabarkan Greenidge Generation Holdings, sebuah perusahaan pertambangan Bitcoin yang terdaftar di NASDAQ (National Association of Securities Dealers Automated Quotations), mengungkapkan informasi awal mereka terkait kinerja kuartal ketiga mereka.

Baca Juga Dana Crypto Two Prime Mampu Mengalahkan Bitcoin Di Bulan Agustus

Greenidge menambang bitkoin sebesar 729 ($34,6 juta saat penulisan) dengan 15.300 penambang pada 1,2 EH/dtk. Secara keseluruhan, bisnis tersebut memiliki $52 juta dalam cryptocurrency selama kuartal ketiga.

Mereka melaporkan bahwa pendapatan yang mereka peroleh sejak 1 Juli hingga 30 September adalah antara $33 juta dan $37 juta serta melaporkan kerugian bersih antara $16 juta hingga $19 juta. Kerugian ini timbul dari merger dengan perusahaan dukungan teknis yang terdaftar di NASDAQ. Hal tersebut diumumkan pada 14 September. Sementara laba yang dimiliki perusahaan berada di antara $18 juta dan $22 juta.

Perluasan operasi penambangan bitcoin ke Carolina Selatan yang diumumkan pada 2 Juli lalu oleh Greenidge dikhawatirkan tidak berlanjut sampai 2021 ini atau awal tahun 2022.

Sumber : https://www.theblockcrypto.com/linked/119424/bitcoin-miner-greenidge-says-it-mined-nearly-35-million-in-bitcoin-during-2021s-third-quarter?utm_source=coinmarketcap&utm_medium=rss