Tim proyek META HISTORY menciptakan NFT War Museum pertama Ukraina satu bulan setelah invasi Rusia berlangsung. Dan sejak itu, mereka telah berhasil mengumpulkan $1.290.398 (803,28 ETH). Dana tersebut kemudian dialokasikan untuk “Aid For Ukraina” yang dibuat oleh Kementerian Transformasi Digital Ukraina bersama dengan platform kripto Ukraina KUNA, perusahaan blockchain Everstake, dan Yayasan Amal Serhiy Prytula.
Dan baru-baru ini, tepatnya pada 21 Juli lalu, META HISTORY merilis koleksi NFT ketiga yang berjudul “Warline.” Dalam koleksi tersebut, terdapat karya seni yang menceritakan perjalanan perang yang dihadapi Ukraina. Setiap peristiwa penting yang ada dalam NFT tersebut diilustrasikan oleh salah satu dari ratusan seniman yang bekerja di berbagai bidang seni visual. Selain itu, ada pula NFT yang dibuat dengan AI.
Oleksandr Bornyakov, Deputi Menteri Transformasi Digital Ukraina untuk Pengembangan TI turut mengungkapkan komentarnya mengenai proyek ini. Menurutnya, NFT memang tidak akan menghentikan serangan dari Rusia. Tetapi, mereka bisa menjadi metode yang dapat membantu mengembangkan Ukraina sebagai negara yang ramah inovasi. Selain itu, NFT juga dapat membantu negara tersebut untuk membangun kembali ekonominya.
Tim di balik proyek ini akan membagikan informasi lebih lanjut tentang peluncuran ketiganya itu di acara online yang mereka adakan di metaverse pada 28 Juli nanti. Mitra proyek tersebut, yaitu Party Space, akan menjadi pihak yang bertugas untuk menyediakan ruang pameran virtual di mana pengunjung akan melihat 30 karya dari perilisan terbaru itu.
Baca Juga: Nominasi NFT di Acara Tahunan TADS Awards
Di samping itu, mereka juga dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses pembuatannya, serta rencana selanjutnya dari para art director dan seniman yang terlibat dalam proyek tersebut. Sedangkan pengumuman resmi mengenai acara tersebut dan informasi lebih lanjutnya akan segera mereka publikasikan di situs media sosial META HISTORY.
Pendiri META HISTORY sendiri mengungkapkan bahwa mereka melihat potensi yang besar untuk mengumpulkan dana bagi Ukraina melalui NFT. Untuk itulah mereka berupaya untuk memperluas kemampuannya dengan menambahkan lebih banyak opsi guna memungkinkan adanya lebih banyak orang yang membeli karya seni tersebut.
Sumber: inferse.com