Polygon melaporkan sebuah kesepakatan untuk mengakuisisi perusahaan Predictive Labs dan Mir senilai $400 juta. Polygon sebagai platform penskalaan Ethereum Layer-2 mengatakan bahwa akuisisi ini merupakan bagian dari strategi Polygon untuk mengurangi gas fee Ethereum dan menambah daya kecepatan transaksinya.
Predictive Labs merupakan perusahaan yang berspesialisasi dalam teknologi rollup zero knowledge (ZK). Perusahaan ini dan produk pengembangannya menjadi daya tarik sebagai solusi privasi dan penskalaan yang layak di ruang kripto saat ini. Salah satunya adalah blockchain Mir.
Polygon menyampaikan berita kesepakatan akuisisi terhadap Mir pada Kamis pekan lalu, menurut laporan resmi laman Polygon. Polygon mengakuisisi Mir dengan imbalan $400 juta dalam bentuk token $MATIC. Dana investasi tersebut berasal dari bagian dana perbendaharaan Polygon yang senilai $1 miliar, Polygon menerangkan bahwa seluruh dana tersebut dikumpulkan untuk mengakuisisi proyek-proyek berbasis ZK.
Baca juga Fakta-Fakta Seputar Rarible, NFT Marketplace Berbasis Ethereum
Sandeep Naiwal mengatakan bahwa akuisisi terhadap Mir karena tujuan Polygon yang ingin menawarkan berbagai solusi penskalaan yang terjangkau dan efisien untuk pengembangan Web 3.0. Oleh karena itu, Polygon bersama Predictive Labs akan memastikan bahwa platform akan berusahaan untuk mencapai tujuan tersebut.
Mir menggunakan solusi penskalaan yang memanfaatkan bukti kriptografi yang dikenal sebagai ZK-SNARKs. Ini didasarkan pada plonky2, protokol Mir kompatibel dengan Ethereum. ZK-SNARK juga telah digunakan oleh Mina Protocol, sebuah blockchain yang dapat diskalakan dengan ukuran tetap sekitar 22 KB.
“Penambahan Mir memungkinkan Polygon mendapatkan akses ke teknologi penskalaan ZK tercepat dan paling efisien di dunia,” jelas Naiwal.
Menurut Polygon, Mir saat ini merupakan salah satu solusi penskalaan berbasis ZK tercepat di pasar. Tim menekankan bahwa sebagian besar platform penskalaan menghasilkan bukti ZK lambat dan tidak bekerja secara efisien. Namun, teknologi penskalaan Mir dapat membantu menjalankan bukti ZK secara native pada mesin seperti laptop dalam waktu 170 milidetik. Polygon ingin memanfaatkan kemampuan Mir dan membangun solusi Ethereum di bawah Polygon.
Akuisisi terhadap Predictive Labs merupakan investasi ketiga Polygon terhadap platform yang mengembangkan ZK. Tim mengakuisisi Hermez, layanan ZK-rollup yang kompatibel dengan EVM, seharga $200 juta pada Agustus. Kesepakatan itu diikuti dengan akuisisi Miden, rollup ZK-STARK pada November lalu.
Sumber: