Headlines

Public Sale BinaryDAO Sedang Berlangsung, Simak Keuntungannya bagi Komunitas Metis

Illust : Public Sale BinaryDAO Sedang Berlangsung, Simak Keuntungannya bagi Komunitas Metis

BinaryDAO mengumumkan peluncuran public sale token native $BYTE untuk mendukung pertumbuhan ekosistem Metis. Sebagai mitra lama MetisDAO, public sale perdana ini akan membangun keseimbangan treasury yang kuat dan dikelola BinaryDAO secara aktif dengan strategi ‘risk on’ dan ‘risk off.’

Organisasi otonom terdesentralisasi (DAO) ini mendeskripsikan platform mereka sebagai primitif DeFi baru yang akan membantu pengguna mendapatkan eksposur dalam yield dan transaksi melalui token $BYTE. BinaryDAO menciptakan keuntungan bagi pengguna dengan menempatkan treasury dan menghasilkan pengembalian melalui penyediaan likuiditas.

BinaryDAO menumbuhkan treasury mereka dengan cara berinvestasi dan menyediakan likuiditas di ekosistem Metis, termasuk layanan kepada pengguna agar dapat mencetak token $BYTE dengan mengunci stablecoin di protokol. Salah satu upaya BinaryDAO menciptakan pengembalian kepada pengguna di ekosistem Metis adalah public sale $BYTE yang berlangsung pada 11—16 Maret 2022.

Menurut tim inti BinaryDAO, partisipan public sale perlu mengacu pada situs resmi BinaryDAO untuk mengakses proyek tersebut. Pasangan likuiditas public sale ini adalah USDC/BYTE, partisipan perlu memastikan ketersediaan saldo USDC mereka sebelum melakukan transaksi pembelian $BYTE. Dalam proses transaksi, partisipan dapat memasukkan sejumlah USDC untuk disetorkan ke liquidity pools.

Bca juga Sneaky Vampires Syndicate Meluncurkan ‘The Blood Bank’ untuk Menyalurkan Donasi Melalui DAO

Jumlah transaksi per partisipan tidak memiliki batasan, pengguna dapat memproses transaksi sebanyak yang mereka inginkan, setidaknya selama pools belum terisi penuh. Tim BinaryDAO mencatat bahwa harga penjualan $BYTE dipatok seharga $2, tetapi akan meningkat hingga $4,5 ketika semakin banyak pools yang terisi.

Selama public sale ini, BinaryDAO memasok 2.000.000 $BYTE dan seluruh partisipan dapat mengklaim token mereka pada 17 Maret pukul 15.00 (UTC). Public sale ini juga merupakan kolaborasi antara BinaryDAO, MetisDAO, dan bursa Netswap. Dalam kolaborasi tersebut, ketiga perusahaan menjanjikan imbalan dua kali lipat dalam bentuk $BYTE/$USDC selama sebulan dengan menyetor $NETT dan $METIS di pools Netswap.

BinaryDAO menerangkan bahwa pengguna dapat menggunakan $BYTE untuk melakukan berbagai transaksi di platform, termasuk mendapatkan yield sebelum peluncuran resmi protokol BinaryDAO pada 1 April mendatang.

Staking $BYTE melalui dApp BinaryDAO juga akan berlangsung mulai awal April 2022, setiap pengguna akan mendapatkan paparan ke seluruh ekosistem Metis dengan cara yang dioptimalkan dan pasif, serta pengguna dapat menerima yield dan berkontribusi pada pertumbuhan ekosistem Metis.