Robert Kiyosaki, penulis buku Rich Dad Poor Dad, baru-baru ini menyarankan investor untuk berinvestasi pada Bitcoin, emas, dan perak sebelum terlambat. Menurut laporan Bitcoin.com pada Rabu (29/11/2023), Kiyosaki mengingatkan bahwa harga emas baru saja mencapai titik tertinggi baru pada 25 November 2023.
Dia mengajak investor untuk keluar dari sistem uang palsu dan menginvestasikan aset mereka dalam emas, perak, dan bitcoin.
Kiyosaki, yang sering menyebut uang kertas sebagai “uang palsu,” menjelaskan pandangannya bahwa dolar AS kehilangan nilai saat dihapus dari standar emas pada tahun 1971 oleh Presiden Richard Nixon. Menurutnya, emas dan perak dianggap sebagai “uang Tuhan,” sementara bitcoin disebut sebagai “uang rakyat.”
Penulis terkenal ini telah lama menyuarakan ketidakpercayaannya terhadap Federal Reserve, pemerintahan Biden, dan Wall Street.
Baca Juga : Para Pedagang Bitcoin Tetap Optimis Meski Harga Turun ke $37 Ribu
Dia secara terbuka mengingatkan bahwa tindakan The Fed dan Departemen Keuangan sedang merusak nilai dolar AS. Sebagai alternatif, Kiyosaki terus merekomendasikan investasi dalam emas, perak, dan bitcoin.
Pekan lalu, ia menyatakan bahwa Bitcoin adalah perlindungan terbaik terhadap potensi hiperinflasi. Kiyosaki juga telah membuat prediksi bullish terkait harga Bitcoin, mulai dari USD 135.000 hingga USD 1 juta, tergantung pada perkembangan krisis ekonomi global.