Headlines

Game Play-to-Earn Walken Mengubah Langkah Harian Menjadi Aset Kripto dan NFT

Illust : Game Play-to-Earn Walken Mengubah Langkah Harian Menjadi Aset Kripto dan NFT

Walken, game seluler berbasis Solana, memiliki konstruksi dan ideologi yang unik untuk mempromosikan gaya hidup sehat dengan cara yang inovatif. Walken adalah game gratis yang dimainkan untuk mengubah langkah pengguna menjadi aset cryptocurrency dan NFT.

Platform Walken ingin memberikan kesempatan kepada penggemar kripto maupun non kripto untuk menjalani gaya hidup sehat sambil mendapatkan token kripto.

“Misi Walken adalah untuk menyederhanakan pengalaman kripto bagi pengguna dan membawa dampak positif pada kehidupan mereka, salah satunya adalah menyediakan lingkungan yang stabil untuk token $WLKN dan mendorong investasi,” mengutip tim pengembang Walken.

Tim menambahkan bahwa untuk mendorong misi tersebut, Walken memberikan fasilitas berupa dompet gratis dan satu aset NFT CAThlete; karakter NFT dalam game Walken. Sejak pengguna mendaftar, mereka tidak hanya mendapatkan token $WLKN, tetapi juga memiliki NFT yang dapat diperjualbelikan.

Cara Memperoleh Aset Game Walken

Walken merupakan game play-to-earn (P2E) dengan prinsip walk-to-play sebagai gameplay mereka. Aktivitas pengguna dalam kehidupan nyata secara langsung memengaruhi karakter NFT CAThlete dan membuat karakter tersebut lebih kuat dan lebih kompetitif.

Terinspirasi dari Tomagochi dan Pokemon Go, tim Walken merancang CAThletes dan UI untuk menarik minat kalangan tua maupun muda. Walken adalah aplikasi ramah pengguna, setiap pemain dapat mengandalkan kiat dan panduan aplikasi tentang fitur dan token gameplay utama.

Baca juga Play It Forward DAO Mengembangkan Komunitas P2E Game dengan Layanan Railings University Gaming Guild

Walken menawarkan banyak aktivitas fisik dalam game untuk CAThletes, membuat gameplay menjadi lebih seru dan menyenangkan. CAThletes bersaing dengan karakter lainnya untuk memenangkan token $WLKN. Token ini dapat digunakan untuk meningkatkan level CAThlete dan membeli item di Marketplace.

Dengan demikian, para pemain termotivasi untuk lebih aktif dan membangun gaya hidup sehat,  menjadikan aktivitas berjalan atau berlari sebagai bagian dari hidup mereka untuk mendapatkan skor lebih tinggi dalam permainan. Untuk menekankan pentingnya hitungan langkah, aktivitas sehari-hari yang direkam oleh perangkat seluler diubah menjadi mata uang game, singkatnya 1000 langkah akan mendapatkan 1 Gem (mata uang game Walken). Gem dapat digunakan untuk meningkatkan level atau statistik CAThlete dan mendapatkan lebih banyak token $WLKN.

“Misi kami adalah membawa lebih banyak pengguna ke ruang kripto dengan mendapatkan token $WLKN. Pada saat yang sama, kami berusaha membantu orang-orang di seluruh dunia untuk membangun kebiasaan gaya hidup sehat yang solid menyenangkan.”