Headlines

Pembelian BTC oleh Terra dalam Rangka Menjaga Keamanan Pasak Dolar UST

Illust : Pembelian BTC oleh Terra dalam Rangka Menjaga Keamanan Pasak Dolar UST

Terra (LUNA), salah satu dari sepuluh proyek cryptocurrency teratas berdasarkan kapitalisasi pasar telah mencapai tonggak sejarah terkait UST baru-baru ini. Luna Foundation Guard (LFG), sebuah organisasi nirlaba melaporkan bahwa protokol tersebut telah mencapai penerbitan harian maksimum terhadap stablecoin andalannya, UST. Hal ini disebabkan oleh tingginya permintaan yang ditunjukkan oleh pihak-pihak yang berkepentingan dalam pencetakan aset tersebut.

Sesuai dengan laporan tersebut, protokol Terra mengalami peningkatan yang signifikan dalam jumlah penerbitan UST. Menurut LFG, sebuah organisasi yang dirancang untuk mendukung ekosistem Terra dan menstabilkan nilai asetnya, protokol Terra telah mencapai puncak penerbitan UST selama beberapa hari. Hal ini karena peningkatan permintaan terhadap stablecoin yang didesentralisasi dan dipatok dalam dolar Amerika Serikat.

Luna Foundation Guard menyatakan bahwa pengguna yang ingin mendapatkan UST akan mendatangi pasar sekunder. Akibatnya, orang-orang beralih ke Curve Pool untuk mendapatkan aset yang mereka inginkan. Hal ini menyebabkan Curve Pool menjadi tidak seimbang.

Baca juga Bitcoin (BTC) Menembus $40.000 Pasca Jatuhnya Sanksi dan Kemungkinan Yuan Menggeser Dolar AS

Curve merupakan protokol keuangan terdesentralisasi yang memiliki spesialisasi dalam perdagangan stablecoin dan token yang dipatok dengan hampir tanpa slip. LFG memutuskan untuk mengambil tindakan langsung demi menyeimbangkan kembali pool dengan menggunakan dananya sendiri.

Luna Foundation Guard menjelaskan bahwa metode yang akan digunakan untuk mencapai keseimbangan ini adalah dengan menukar lima juta LUNA ke UST. Dana tersebut akan disuntikkan langsung ke dalam liquidity pool. Tindakan ini diambil oleh Dewan Pengurus organisasi, dengan transaksi yang akan terjadi selama dua minggu ke depan.

Selain itu, LFG mengklarifikasi bahwa hasil dari pendapatan ini akan digunakan untuk membeli lebih banyak Bitcoin (BTC) guna menumbuhkan valas terdesentralisasi. Ini merupakan cadangan yang dipertahankan oleh organisasi untuk menstabilkan nilai UST jika terjadi ketidakseimbangan pasar. Hal itu diumumkan pada 23 Februari lalu dengan penjualan token senilai $1 miliar yang dipimpin oleh Jump Crypto & Three Arrows Capital, Defiance Capital, Republic Capital, GSR, dan Tribe Capital.

Do Kwon, selaku salah satu pendiri Terraform Labs menyatakan dukungannya terkait inisiatif yang bertujuan menjaga keamanan pasak dolar UST. Kwon yakin bahwa Terra akan menjadi salah satu holder BTC terbesar.

Sumber: https://news.bitcoin.com/terra-protocol-reaches-maximum-issuance-of-ust-daily-lfg-foundation-steps-in/