Merek fashion digital RTFKT Studios telah meluncurkan NFT baru yang disebut Nike CyrptoKicks. NFT atau non-fungible token tersebut diluncurkan di marketplace NFT OpenSea dan dijual seharga $100.000 lebih.
Nike CryptoKicks adalah koleksi baru sepatu sneaker NFT yang dapat disesuaikan. Koleksi tersebut merupakan peluncuran sepatu besar pertama RTKKT sejak diakuisisi oleh Nike pada Desember 2021 lalu. Hal yang membedakan RTFKT Nike Genesis dengan yang lain adalah mereka terpisah dari “skin” yang dapat mengubah warna dan penampilannya.
Sampai saat ini, pilihan tampilan tersebut dibuat oleh desainer ternama. Namun, RTFKT berencana untuk memungkinkan kreator dan influencer lain untuk dapat merilis Nike CryptoKicks mereka sendiri di masa mendatang.
Pada akhir pekan lalu, terdapat 20.000 pembelian sepatu kets NFT dengan harga antara $7.500 dan $9.000 (sekitar 2,5 hingga 3 ETH). Namun sejak saat itu, harga NFT koleksi itu terus naik dan saat ini berada pada opsi yang dijual seharga $575.014.00 (200 ETH).
Baca juga Seniman Pemenang Archibald Prize Membantu Meluncurkan Galeri Seni NFT di Australia
Terdapat beberapa vial yang lebih umum pada koleksi tersebut, sementara sebagian kecil lainnya dilengkapi dengan skin langka yang harganya sangat mahal. Satu NFT telah dijual seharga $133.000 (45 ETH), sementara vial Alien lainnya telah dijual seharga $449.000 (150 ETH). RTFKT mengatakan bahwa pemegang dapat melakukan quest online tertentu yang membuat skin NFT tersebut “berevolusi.”
Sementara itu, Adidas juga memasuki industri NFT pada bulan Desember tahun lalu, dengan meluncurkan koleksi 30.000 NFT. Koleksi tersebut bermitra dengan Bored Ape Yacht Club, dan menjanjikan beberapa pakaian virtual dan fisik. Peluncuran ini serupa dengan yang dilakukan oleh Gucci. Sampai saat ini, RTFKT belum membocorkan apakah akan ada opsi serupa untuk NFT-nya.
Ia menjelaskan bahwa penjual bisa saja menipu pembelinya, karena mereka dapat melepaskan atribut sneakers tersebut setelah menjualnya atau melepaskannya sebelum menerima tawaran ETH. Mereka merekomendasikan agar pengguna hanya membeli/menawar vial skin yang dijual di OpenSea dengan nama “Non Equipped Dunk.”
Pemilik sepatu tersebut tidak dapat mengenakan sneakers digital mereka dalam kehidupan nyata. Meskipun begitu, mereka bisa menggunakan filter Snapchat yang telah dibuat agar bisa memamerkan sneakers keren yang mereka miliki di AR.
Sumber: Hothardware